Visi, Misi, Tujuan & Sasaran

Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran (VMTS)
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dayanu Ikhsanuddin

V I S I
Menjadi Fakultas yang Unggul dan berdaya
saing dalam pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Seni, khususnya dalam bidang
ilmu pendidikan sejarah, ilmu pendidikan ekonomi, ilmu pendidikan matematika, dan ilmu
pendidikan bahasa inggris, yang menginternalisasi nilai-nilai akhlak dan budaya buton pada
tahun 2035

M I S I

1) Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan dan pembelajaran di bidang pendidikan sejarah, pendidikan ekonomi, pendidikan matematika dan pendidikan bahasa inggris; 2)Meningkatkan kualitas penyelenggaraan penelitian dalam bidang pendidikan sejarah, pendidikan ekonomi, pendidikan matematika dan pendidikan bahasa inggris dan hirilisasi produk penelitian kepada pemerintah, dunia usaha, dunia industri dan masyarakat; 3) Meningkatkan penyelenggaran pengabdian kepada masyarakat (PkM) dalam bidang pendidikan sejarah, pendidikan ekonomi, pendidikan matematika dan pendidikan bahasa inggris dan hirilisasi produk pengabdian untuk dimanfaatkan oleh masyarakat, dunia industri, dunia usaha dan pemerintah; 4) Meningkatkan kinerja pengelolaan UPPS untuk pencapaian akreditasi unggul atau baik sekali program studi lingkup Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP); dan 5) Meningkatkan penyelenggaraan tata kelola UPPS secara efektif dan efisien yang handal dan bereputasi

T U J U A N

1) Mewujudkan capaian VMTS Unidayan dan Rencana Strategi Unidayan; 2) Mewujudkan tata kelola fakultas untuk mendukung peningkatan daya saing
fakultas; 3) Mewujudkan calon mahasiswa yang berkualitas dan meningkatkan layanan
kemahasiswaan; 4) Mewujudkan sistem pengelolaan sumber daya manusia (SDM) untuk peningkatan kapasitas kinerja; 5) Mewujudkan sistem pengelolaan pembiayaan, sarana dan prasarana yang akuntabel dan transparan; 6) Mewujudkan model pengelolaan sistem pembelajaran bermutu untuk
peningkatan daya saing mahasiswa; 7) Mewujudkan model pengelolaan penelitian terintegrasi dengan sistem pembelajaran; 8) Mewujudkan model pengelolaan pengabdian kepada masyarakat (PkM) yang
terintegrasi dengan sistem pembelajaran; 9) Menghasilkan lulusan yang memiliki daya saing dalam dunia kerja.

Untuk mewujudkan visi, misi, dan tujuan strategis di atas, FKIP Unidayan menetapkan 24 SASARAN STRATEGIS yang akan dicapai melalui 43 PROGRAM KERJA STRATEGIS, dengan 184 Indikator Kinerja Utama dan Indikator Kinerja Tambahan. Selengkapnya dapat dilihat dalam dokumen VMTS FKIP dan Renstra FKIP 2021-2025 (lihat juga: dokumen VMTS Unidayan 2015 dan RIP Unidayan 2015-2035)

 

Arah Pengembangan FKIP Unidayan